Menghitung Potensi Kemenangan Muhibbin Aushaf Setelah Mendapat Dukungan Partai Golkar
Menjelang pendaftaran Cabup/cawabup situasi politik Nganjuk semakin memanas. Hal itu tidak bisa lepas dari pindahnya dukungan partai golkar dari Bunda Ita ke Muhibbin Aushaf. Kepindahan partai golkar merupakan sinyal bahwa Koalisi KIM dipusat satu frekuensi dengan daerah.
Dukungan partai politik terhadap calon memiliki arti yang strategis dan signifikan, karena secara otomatis dukungan riil calon anggota dprd yang jadi dan jelas memiliki jaringan akan bekerja dengan maksimal. Perintah partai di atas semakin keras pada pengurus di bawah dan kepada caleg jadi. DPP partai minta memenangkan calon yang direkom partai, nanti kalau sampai kalah pasti akan memiliki resiko bagi ketua atau anggota dprd, ini yang bahaya.
Maka jika dikalkulasi kalau Muhibbin Aushaf di dukung oleh Gerindra 6 kursi, PKB 9 kursi, partai Golkar 4 kursi, dan PPP 1 kursi, maka jumlahnya 20 kursi atau 40 persen dari jumlah kursi di DPRD Nganjuk. Dukungan 40 persen jika kita tarik ke bawah menjadi dukungan politik riil di masyarakat potensi Muhibbin Aushaf tetap leading.
Disisi lain, varian dukungan Muhibbin Aushaf di kalangan grassroot semakin berwarna, yaitu nasional relegius bersatu. Kita sama sama tahu kalau kekuatan politik Nganjuk dalam beberapa kali pemilu yang paling strategis adalah pemilih nasionalis dan relegius.
Kemenangan Pilkada sekarang sangat dipengaruhi oleh inovasi dan kreasi calon dalam mempengaruhi pemilih. Ada beberapa inovasi dan kreasi yang dilakukan Cawabup Aushaf dibanding calon lain adalah :
1. Aushaf melakukan pelatihan pembuatan pupuk organik langsung pada kelompok tani, yang hasilnya langsung dibagikan. Strategi ini sangat diminati oleh petani, karena calon tidak tebar pesona dan cari suara, tetapi memberikan bekal ilmu yang bisa dimanfaatkan langsung
2. Aushaf mengembangkan kreatifitas pemuda melalui Bale Kreasi. Bale Kreasi adalah sanggar belajar ketrampilan dan pemberdayaan generasi muda sesuai dengan bakat dan minatnya. Sudah ratusan siswa yang dididik oleh Bale Kreasi yang akhirnya memiliki ketrampilan untuk menjadi seorang enterprenurshif handal. Ada yang ahli kepemimpinan, administrasi, konten kreator bahkan desain grafis
3. Aushaf terjun langsung ke desa desa untuk melakukan diskusi dan serap aspirasi mulai dari petani, kader Posyandu dan kelompok strategis lainnya. Hal itu dilakukan untuk mengetahui problematika masyarakat secara langsung dan mencoba memberikan solusi
Banyak jalan menuju roma, pasangan Muhibbin Aushof Insya Allah menjadi Role mode kampanye cerdas dan inovatif, mengajak masyarakat mandiri dan berdaya secara ekonomi. Ini sebuah gagasan besar dan realistis, jika nanti sukses Menjadj Bupati, Insya Allah akan mempercepat pertumbuhan ekonomi di Kab Nganjuk.
Sebuah analisis untuk memberikan pencerahan agar masyarakat tidak memilih kucing dalam karung. Masyarakat sudah lelah dengan janji janji. Saatnya Nganjuk Digdaya bersama Muhibbin Aushaf Fajri dalam Pemilukada Bupati/Wakil Bupati Tahun 2024.
Penulis
HM. BASORI, M.Si
Direktur Sekolah Perubahan, Training, Research, Consulting, and Advocacy
Belum ada komentar